MEMAHAMI KONDISI KULIT KERING
Kulit kering, yang dalam bahasa medis disebut xerosis, memiliki karakteristik berupa kurangnya air dan lipid di lapisan terluar kulit, yaitu lapisan epidermis. Kurangnya lipid di permukaan kulit dapat membuat kulit kehilangan kemampuannya untuk menahan air. Akibatnya air menguap ke udara sehingga membuat kulit menjadi kering dan muncul ruam-ruam.
Karena lapisan pelindung kulit terluar (skin barrier) tidak dapat berfungsi optimal, maka zat-zat pengiritasi eksternal (polusi, partikel alergen, dan lainnya) dapat masuk ke dalam kulit. Kondisi ini membuat kulit menjadi lebih rentan dan reaktif, sehingga dapat teriritasi dengan lebih cepat dan parah. Iritasi yang meningkat menyebabkan kulit kering dan kemerahan pada kulit.
Kondisi ini akan membuat kulit Anda terasa tidak nyaman dan muncul gejala-gejala yang jika tidak segera diatasi, akan berpengaruh pada kualitas hidup Anda, seperti:
- Kasar saat disentuh
- Kekenyalannya berkurang
- Terasa ketat
- Gatal
- Mengelupas
- Munculnya garis-garis halus dan retakan.
Kulit kering umumnya muncul di kaki bagian bawah, lengan, tangan, dan wajah. Walau kondisi ini tidak serius, tapi dapat membuat Anda merasa tidak nyaman. Jika Anda tidak mengatasi kulit kering, maka kondisinya berpotensi untuk memburuk dan muncul komplikasi, seperti perubahan warna kulit, eksim, bahkan selulitis (infeksi bakteri di jaringan bawah kulit). Kerusakan akibat kulit yang kering dan garukan yang berlebihan juga dapat membuat kulit Anda mengalami infeksi sekunder.
FAKTOR-FAKTOR PEMICU KULIT MENJADI SANGAT KERING
Kulit semua orang dapat berubah menjadi kering, tapi ada beberapa faktor yang dapat membuat kulit kering menjadi lebih buruk, yaitu:
- Cuaca dingin. Saat udara dingin dan kering, kebanyakan orang akan mengalami kulit yang mengelupas. Ruam yang muncul pada kulit kering yang disebabkan oleh cuaca yang dingin dan kering,juga dapat membuat kulit menjadi kemerahan.
- Udara kering. Jika Anda tinggal di gurun pasir atau menggunakan pemanas sentral yang berlebihan, maka kelembapan udara menjadi lebih rendah dan dapat membuat kulit Anda menjadi kering. Kebanyakan ruangan di kantor memiliki kelembapan udara yang rendah karena penggunaan AC. Selain itu, udara di dalam pesawat terbang terkenal sangat kering.
- Air. Penggunaan dan paparan air yang berlebihan di kulit dapat menghilangkan minyak alami yang melumasi dan melindungi kulit Anda. Terlalu lama mandi, berenang di kolam renang dengan air yang diberi klorin, serta terlalu sering mencuci tangan merupakan penyebab kulit kering.
- Dehidrasi. Cuaca yang panas selama musim panas, berolahraga terlalu intens,berlari jarak jauh, serta gangguan saluran pencernaan dapat membuat tubuh Anda dehidrasi. Kondisi ini dapat mempengaruhi kinerja organ-organ tubuh, termasuk kulit. Jika Anda dehidrasi parah, maka Anda harus segera mencari bantuan tenaga medis.
- Sabun dan produk-produk perawatan kulit yang keras. Sabun merupakan pengemulsi yang didesain untuk memecah minyak. Penggunaan sabun memang baik untuk membersihkan tangan yang berminyak, tapi penggunaannya tidak sesuai jika Anda sedang mempertahankan keseimbangan alami lipid di kulit Anda. Sama halnya dengan produk-produk perawatan kulit yang mengandung alkohol, karena dapat membuat kulit Anda menjadi kering dan terasa tidak nyaman.
- Penggunaan obat-obatan tertentu. Ada obat-obatan yang dapat membuat kulit kering, seperti isotretinoin yang tujuan penggunaannya adalah untuk membuat kulit berminyak menjadi lebih kering, diuretik, dan statin untuk mengontrol kolesterol. Jika kulit Anda menjadi kering setelah mengonsumsi obat-obat ini, Anda sebaiknya berkonsultasi dengan dokter Anda.
- Usia. Kulit akan menjadi lebih kering seiring pertambahan usia. Kabar baiknya adalah semakin banyaknya produk yang dapat merawat kulit kering dan sensitif di pasaran. Produk-produk ini dapat merawat kulit sangat kering dan sensitif menjadi terhidrasi, kenyal, dan terasa nyaman.
TIPS PRAKTIS UNTUK MERAWAT DAN MENCEGAH KULIT KERING
Berikut ini beberapa tips dari La Roche Posay untuk menjaga agar kulit kering Anda terasa lebih kenyal dan nyaman.
- Bersihkan kulit tapi jangan berlebihan dan membuat kulit kering
- Lebih baik Anda mandi dengan cepat menggunakan air hangat di shower daripada mandi berendam.
- Jika Anda ingin mandi berendam, pastikan airnya tidak terlalu panas (kurang dari 37 derajat Celsius) dan tidak berendam lebih dari 10 menit,
- Gunakan gel pembersih yang lembut atau pembersih cair yang diperkaya lipid untuk menetralkan air yang keras.
- Bilas kulit secara menyeluruh dan keringkan kulit menggunakan handuk lembut dengan cara ditepuk-tepuk.
- Aplikasikan krim atau lotion pelembap saat kulit masih separuh basah.
Sebagai pembersih, Anda bisa menggunakan La Roche-Posay Lipikar Syndet AP+ Cream Wash yang merupakan pembersih tubuh dalam bentuk krim yang sangat lembut. Jika Anda lebih suka tekstur minyak, maka bisa mencoba La Roche-Posay Lipikar Huile Lavante Cleansing Oil untuk kulit yang sangat kering. Semua produk ini cocok untuk digunakan seluruh anggota keluarga, termasuk bayi.
- Pada pelembab kulit pada pagi, siang, dan malam hari
Penggunaan pelembab harian penting untuk mencegah serta mengurangi frekuensi dan intensitas iritasi dan kemerahan yang disebabkan oleh kulit kering. Selalu bawa produk pelembab ukuran kecil saat sedang bepergian, sehingga Anda dapat menghidrasi dan menjaga kelembaban kulit anda sepanjang hari.
Pastikan Anda memiliki produk pelembab yang:
- Hipoalergenik dan dapat memenuhi kebutuhan kulit kering dan sensitif.
- Nyaman dan mudah untuk diaplikasikan, sehingga dapat digunakan sehari-hari.
- Menghidrasi, memulihkan lapisan lipid, dan menenangkan kulit.
Anda bisa menggunakan produk-produk dengan tekstur berbeda yang sesuai dengan musim. La Roche-Posay Lipikar Lait Body Milk dan La Roche-Posay Lipikar Baume AP+ Moisturising Balm adalah produk pelembab yang pekat dan kaya nutrisi sehingga cocok untuk digunakan pada malam hari atau pada musim dingin. Sedangkan La Roche-Posay Lipikar Fluide, pelembab kulit dengan tekstur cair dan ringan tapi andal dalam menghidrasi, cocok untuk digunakan pada pagi-siang hari atau pada musim panas.
- Kenakan pakaian yang nyaman
Karena pakaian bersentuhan langsung dengan kulit Anda sepanjang hari, maka pakaian berperan penting dalam menjaga kondisi kulit agar tetap sehat.
- Pilih yang terbuat dari bahan sutera serta katun lembut dan alami karena dapat “bernapas” dan tidak membuat kulit iritasi.
- Pakaian yang terbuat dari bahan sintetik dapat membuat Anda banyak berkeringat, sehingga rasa gatal akan meningkat.
- Hindari pakaian yang berbahan wol karena teksturnya terlalu kasar dan dapat membuat gatal.
- Pada musim dingin, kenakan sarung tangan dan syal untuk melindungi kulit yang paparan udara yang kering dan dingin.
- Selalu kenakan sarung tangan karet saat mencuci atau menggunakan produk-produk pembersih rumah tangga.
- Saat mencuci pakaian, gunakan deterjen yang bebas fosfat. Hindari menggunakan pelembut kain dan pastikan Anda membilas pakaian secara menyeluruh.
- Tips merawat rumah untuk meminimalkan kulit kering
Minimalkan risiko kulit mengalami iritasi dengan menjaga kebersihan lingkungan rumah Anda:
- Bersihkan debu dan vakum rumah secara teratur untuk menghilangkan debu dan tungau.
- Hindari memanaskan kamar tidur Anda. Jaga di bawah suhu 19 derajat Celsius.
- Pastikan udara mengalir masuk ke dalam rumah, baik pada musim dingin dan musim panas.
- Jaga agar tidak ada ruangan yang lembap dan berjamur.
- Tingkatkan kelembaban udara
Terutama saat Anda menggunakan pemanas pada musim dingin. Gunakan 1-2 humidifier di dalam rumah untuk meningkatkan kelembapan udara sehingga Anda terhindar dari ruam kulit kering.
- Beri nutrisi untuk kulit lewat makanan
Rawat kulit Anda yang sangat kering dan sensitif dari dalam dengan menerapkan pola makan sehat yang kaya akan asam lemak esensial serta Vitamin A, C, dan E yang dikenal memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Pastikan Anda mendapat cukup asupan nutrisi ini dengan mengonsumsi buah-buahan dan sayuran yang cukup. Jangan lupa sertakan minyak ikan dan kacang-kacangan dalam pola makan Anda.